Yudai Chiba Akan Ikut Bermain Dalam Live-Action “ReLIFE”



Situs resmi untuk film live-action ReLIFE adaptasi dari manga karangan Yayoiso mengumumkan pada hari Jumat, 2 Desember 2016 jika Yudai Chiba (Ouran High Host Club, Ao Haru Ride) akan memerankan karakter Ryou Yoake.

 

Yoake adalah anggota staf di lembaga penelitian Relife, dan orang yang memberi tawaran untuk kepada Kaizaki untuk merehabilitasi hidupnya. Dia kemudian ikut meminum pil yang sama seperti Kaizaki, dan megawasinya dari jauh. Dia biasanya bersantai-santai, dengan senyuman tipis yang tak pernah lepas dari wajahnya, cercaan yang sangat dewasa, seperti menunjukan dua kepribadian yang berbeda.
Pemain yang sebelumnya telah diumumkan adalah:

Taishi Nakagawa (live-action Kyō no Kira-kun, Prison School) yang memerankan Arata dan Yuuna Taira (live-action Aozora Yell, Ankoku Joshi) yang akan memerankan Chizuru Hishiro.

Mahiro Takasugi (live-action P to JK) sebagai Kazuomi Oga.

Elaiza Ikeda (live-action Wolf Girl & Black Prince) sebagai Rena Kariu.

Sae Okazaki (Siren live-action, Shou Nou Sakuretsu Girl) sebagai An Onoya

Film ini akan disutradarai oleh Takeshi Furusawa yang sebelumnya mengerjakan live-action Another dan Clover. Film ini direncanakan untuk tayang perdana pada 15 April 2017 dan akan memiliki sebuah ending orisinal.

Cerita berpusat pada Kaizaki Arata, seorang pria pengangguran berumur 27 tahun yang gagal di setiap wawancara kerja. Namun, hidupnya mulai berubah setelah ia bertemu dengan Ryou Yoake , seorang anggota staf di lembaga penelitian Relife yang menawarinya obat yang dapat mengubah tubuhnya seperti saat berumur 17 tahun dan menjadikannya sebagai subjek percobaan selama satu tahun. Sekali lagi, dimulailah hidup Kaizaki sebagai seorang remaja siswa SMA.


Yayoiso memulai manganya di sebuah website manga Comico pada Oktober 2013, dan baru dipublikasikan dalam bentuk fisik pada 2014. Taibundo merilis 6 kompilasi manganya pada 2014.

Selain Live-Action, manganya juga diadaptasi ke dalam format anime yang diproduksi oleh studio TMS Entertainment pada juli 2016 dengan total 13 episode.

Sumber : Comic Natalie

Artikel Anime Review Lainnya :

Scroll to top